Blog Perencanaan Keuangan

Menu
  • FIRE
    • Dana Pensiun
  • Perencanaan Keuangan
    • Kredit
      • Kredit Umum
      • KPR
      • Kartu Kredit
      • Kredit Online
    • Asuransi
    • Dana Darurat
    • Dana Pendidikan
    • Tips Hemat
  • Investasi
    • Emas
    • Business
    • Crypto
    • ORI-SukRi
    • Reksadana
    • Saham
    • P2P Lending
  • Kamus Keuangan
  • Stories
    • Keluarga
    • Buku
    • Film
    • Musik dan CD
    • Office Life
    • Di Balik Blog
    • Inspirasi
  • About Me
    • Site Map danirachmat.com
    • Contact
    • Paid Post
    • Postingan Tamu
    • Disclaimer
Home
Investasi
Saham
Belajar Fundamental Saham Untuk Para Investor Pemula: Mengenal Price to Book Value Ratio
Investasi

Belajar Fundamental Saham Untuk Para Investor Pemula: Mengenal Price to Book Value Ratio

dani 21/07/2020

Price to Book Value Ratio merupakan indikator penting fundamental perusahaan yang harus Kamu pahami. Baca tulisan ini untuk mengerti Price to Book Value dalam bahasa yang sederhana

Kan semua di blog ini diobrolin santai ya Sis, Bro.

Sebagai pengantar, rasio ini biasanya disingkat dengan PBV. Sederhananya, harga dibandingkan dengan nilai buku.

Harga apa? Nilai buku apa? Terusin baca ya biar paham!

Selain PBV, ada lagi rasio lain yang juga dipake buat milih saham. Sudah tahu PER, ROE, Dividen Yield dan DER? Udahlah kita bahas PBV dulu yak! 😀

Seperti biasa, manteman bisa baca langsung keseluruhan tulisan price to book value ratio ini. Kalo dirasa kepanjangan, bisa baca per bagian. Klik aja daftar isi di bawah dan di setiap bagian ada link buat balik ke atas ini.

[toc]

Memahami Price to Book Value Saham dengan Santai
Memahami Price to Book Value Saham dengan Santai
Daftar Isi
  1. Price to Book Value Ratio: Menilai Harga Perusahaan Dibanding Nilai Bukunya
    1. 1. Nilai Buku (Book Value Perusahaan) Per Lembar Saham
      1. 1.1. Menghitung Nilai Buku Perusahaan Per Lembar Saham
    2. 2. Menghitung Price to Book Value Ratio (PBV)
      1. 2.1. PBV Besar VS PBV Kecil
    3. 3. Memahami PBV Dalam Perbandingan: Studi Kasus Perusahaan Telekomunikasi Indonesia
      1. 3.1. Anomali PBV Perusahaan Telco FREN?
    4. 4. Sebaiknya Memilih PBV yang Bagaimana?
    5. 5. Membeli Saham Perusahaan dengan Harga Diskon
  2. Kesimpulan: Price to Book Value Ratio Salah Satu Indikator Memilih Saham yang Bagus

Price to Book Value Ratio: Menilai Harga Perusahaan Dibanding Nilai Bukunya

1. Nilai Buku (Book Value Perusahaan) Per Lembar Saham

Memahami Nilai Buku Perusahaan
Memahami Nilai Buku Perusahaan

Sebelum membahas Price to Book Value Rationya, gue bahas dulu soal Book Value. Nilai Buku.

Apaan sih nilai buku? Apa sih Book Value itu?

Gini, bayangin kita punya usaha. Keluar masuknya duit pasti dicatet kan?

Beli aset buat usaha, utang ke siapa dan segala macem terkait usaha pasti juga dicatet. Buat apa? Ya biar tahu nilai bisnisnya.

Jadi kalo ada investor nanya karena dia mau investasi, sebenernya nilai bisnis kita itu berapa, tinggal kasih catetan tadi.

Nilai perusahaan adalah selisih antara total aset dikurangi total kewajiban. Dengan kata lain, nilai buku aka book value perusahaan adalah total ekuitas dari perusahaan tersebut. Share on X

Book Value = Total Aset – Total Kewajiban
Book Value = Nilai Ekuitas Perusahaan

Pake logika sederhana ini, begitu pula perusahaan-perusahaan yang tercatat di Bursa.

Semua perusahaan pasti memiliki nilai bukunya. Nilai ekuitas perusahaan.

Kemudian tambahkan faktor jumlah saham yang beredar.

1.1. Menghitung Nilai Buku Perusahaan Per Lembar Saham

Dengan nilai buku perusahaan dan jumlah lembar saham yang beredar kita bisa menghitung nilai buku perusahaan per lembar sahamnya. Kalo pake bahasa kerennya book value per share. Nilai buku per lembar saham. Sederhana kan?

Kalo ditulis rumusnya:

Book Value per Share = Book Value : Lembar Saham Beredar

Misalkan aja ada perusahaan PT Akhirnya Bisa Curhat Deh Tbk (ticker ABCD) dengan data sebagai berikut:

Total aset : Rp. 500.000.000.000,-
Total kewajiban : Rp. 410.000.000.000,-
Jumlah lembar saham beredar : 20.000.000 lembar

Bisa diperoleh informasi sebagai berikut:

Book value = Rp. 500.000.000.000 – Rp. 410.000.000.000
Book value = Rp. 90.000.000.000,-

Sementara untuk nilai buku perusahaan per lembar sahamnya adalah:

Book value per share = Rp. 90.000.000.000 : 20.000.000
Book value per share = Rp. 4.500,-

Dari sini kita tahu, sebenernya per lembar sahamnya, nilai perusahaan ABCD sebesar Rp. 4.500,-

Kalo sudah tahu nilai buku perusahaan per lembar sahamnya, njuk piye? Di sinilah kemudian kita nilai harga per lembar saham dibandingkan dengan nilai bukunya. Price to Book Value rationya.

kembali ke atas

2. Menghitung Price to Book Value Ratio (PBV)

Kalo sudah tahu book value per share gimana njuk? Apa hubungannya sama PBV?

Kamu udah selangkah lebih dekat gaes. 😛

Price to book value kalo diterjemahkan kan harga terhadap nilai buku. Nah nilai buku perlembar saham udah tahu kan? Dari bagian nomor satu tadi. Si book value per share.

Trus harga saham per lembar juga udah tahu kan? Udah bisa tuh ngitung PBV.

Gimana sih rumus PBV? Sederhana BANGET kok gaesss.

Price to Book Value per Share = Price per share : Book Value per share

Jadi masih tetep pake contoh perusahaan ABCD tadi ya. Kita ambil contohharga saham perusahaan ABCD diperdagangkan dengan nilai Rp. 13.500/lembar saham. Nilai PBV perusahaan jadi:

PBV ABCD = Rp. 13.500 : Rp. 4.500
PBV ABCD = 3x

Artinya apa sih angka 3 kali ini?

Dengan harga di market Rp. 13.500, perusahaan ABCD diperdagangkan 3 kali dari nilai bukunya. Inget kan nilai bukunya di bagian sebelumnya bernilai Rp. 4.500 per lembar saham?

Jadi kalo ada orang yang beli harga sahamnya ABCD di Rp. 13.500, berarti orang itu menghargai perusahaan ABCD senilai 3x dari nilai perusahaannya. Demi ABCD dengan kondisi saat ini dan juga prospek usahanya, orang rela membayar 3 kali lipat!

2.1. PBV Besar VS PBV Kecil

Biar gampangnya, nilai PBV ini bisa dibagi dengan nilai PBV di atas 1 kayak perusahaan ABCD di atas. Bisa juga nilai PBVnya di bawah 1.

Kalau di atas 1 sudah jelas seperti contoh tadi. Orang rela membayar buat beli saham perusahaan dengan harga di atas nilai bukunya. Perusahaan dihargai lebih mahal dibandingkan nilainya.

Sebaliknya, apabila nilai PBV perusahaan di bawah 1, harga sahamnya masih lebih murah dibandingkan nilai perusahaannya. Lebih murah ini belum tentu bagus, tapi gak selalu jelek.

Banyak faktor yang bisa menentukan bagaimana orang menghargai perusahaan apabila dibandingkan dengan nilai bukunya.

Gimana kalo kita pake lagi contoh dari postingan mengenai PER sebelumnya?

Baca juga: Mengenal Price to Earning Ratio (PER) dan Return on Equity (ROE).

kembali ke atas

3. Memahami PBV Dalam Perbandingan: Studi Kasus Perusahaan Telekomunikasi Indonesia

Oke, masih ingat kan perbandingan-perbandingan perusahaan yang dipake di postingan sebelumnya? Kemaren gue pake TLKM, EXCL, ISAT dan FREN.

Waktu itu yang gue bandingkan cuma nilai PERnya.

Coba kita lihat lagi data yang gue ambil dari websitenya Bursa Efek Indonesia kemaren.

Price to Book Value Ratio (PBV) TLKM
Price to Book Value Ratio (PBV) TLKM

Per data laporan keuangan Desember 2018, PBV TLKM sebesar 3,5x. Orang-orang bersedia buat beli sahamnya Telkom 3,5 kali lipat dari nilai perusahaannya.

Mahal kan harga sahamnya Telkom kalo dilihat dari PBV? Apalagi PERnya kemaren juga di atas 20x lipat. Ini menandakan orang-orang percaya kalo nilainya Telkom saat ini seharusnya 3,5 kali dari nilai bukunya.

Bisa jadi tingginya nilai ini juga setelah melihat prospeknya ke depan.

Gimana dengan para pesaingnya?

Pertama yuk kita lihat EXCL, saham perusahaan yang membawahi brand telekomunikasi XL.

Price to Book Value Ratio (PBV) EXCL
Price to Book Value Ratio (PBV) EXCL

Price to Book Valuenya XL per Desember 2018 ternyata “cuma” 0,99x. Orang-orang gak mau beli sahamnya EXCL lebih dari nilai bukunya. Turun dari PBV di beberapa tahun sebelumnya.

Januari 2019 pun, meskipun mengalami kenaikan, PBV EXCL masih di kisaran 1x nilai bukunya.

Bagaimana dengan ISAT?

Price to Book Value Ratio (PBV) ISAT
Price to Book Value Ratio (PBV) ISAT

Jeng-jeng-jeng!

Nilai PBVnya ISAT bahkan jauh di bawah 1~

Apakah artinya ini? Bisa jadi pelaku pasar gak cukup percaya dengan ISAT. Rangorang bahkan gak mau beli di harga bukunya. Maunya diskon.

3.1. Anomali PBV Perusahaan Telco FREN?

Bisa jadi karena melihat belum ada prospek perkembangan yang cukup berarti. Tapi di Januari 2019 nilai PBVnya sudah naik di atas 1X bahkan melebihi PBV EXCL. Ini bisa jadi menunjukkan kepercayaan investor yang mulai terbangun.

Trus gimana nasibnya pemain keempat? Smartfren yang tickernya FREN? Let us take a look at it. 😀

Price to Book Value Ratio (PBV) FREN

Di luar dugaan kan? Ternyata sahamnya FREN diperdagangkan dengan PBV hampir 2x di Desember 2018! Bahkan per Januari 2019 naik sampe 3,72x dari nilai bukunya!

Perbandingan Price to Book Value Perusahaan Telekomunikasi

Padahal TLKM aja cuma dikisaran 3,6x! Kenapakah ini?

Bisa jadi karena adanya issue aka gosip yang berkembang tentang nasib perusahaan. Memang pernah santer kan adanya issue akuisisi FREN oleh perusahaan telco lain.

Tapi gak selalu karena gosip ya manteman. Ketika ada kenaikan harga saham, bisa jadi perusahaa mengumumkan proyek baru. Terutama yang berkaitan langsung dengan usaha perusahaan.

Jadi sekali lagi, kita sebagai investor HARUS BANGET banyak-banyak baca.

kembali ke atas

4. Sebaiknya Memilih PBV yang Bagaimana?

Jadi-jadi-jadi, pertanyaan berikutnya adalah: Pilih yang mana?

Apakah harus pilih perusahaan yang PBVnya tinggi kek TLKM dan FREN? Atau yang rendah kek ISAT dan EXCL?

Kan tadi udah dibilang kudu banyak baca gaesss… Ga bisa langsung digebyah uyah.

Book value ini kan nilai perusahaan yang tercantum di buku ya. Nah yang gak tercantum gimana?

Dari baca-baca tadi kita carinya. Kita bakalan bisa lebih banyak tahu nilai perusahaan yang belum tercantum di buku.

Kek mana sih? Berupa prospek perusahaan ke depan. Ketika market ngelihat potensi perkembangan di masa depan, mereka gak segan bayar mahal.

Contohnya kek gini:

Telkom berhasil memasang infrastuktur telekomunikasi di daerah yang sebelumnya belum tersentuh operator manapun. Hal ini bisa menambah potensi kenaikan pelanggan yang berujung tambahan income.

Atau kalau misalkan XL mengumumkan mereka jadi operator pertama yang berhasil uji coba 5G. Dan dalam waktu singkat mereka berhasil roll-out teknologinya. Bisa memberikan potensi menarik pelanggan dari operator lain.

Kedua contoh berita di atas akan memberikan potensi penambahan income masing-masing operator. Income/penghasilan perusahaan akan bertambah. Ujung-ujungnya keuntungan bersih perusahaan juga akan bertambah.

Kalo keuntungan bersih perusahaan bertambah apa yang terjadi? Dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga akan menjadi lebih besar.

Karena itulah, orang akan rela membayar harga sahamnya lebih mahal dibandingkan dengan nilai perusahaan yang tertera di buku.

kembali ke atas

5. Membeli Saham Perusahaan dengan Harga Diskon

Akan tetapi bisa juga begini loh:

Ketika sebuah perusahaan masih baru, atau relatif lebih kecil dibanding pesaingnya. Harga saham perusahaan masih diperdagangkan di bawah 1x. Hal ini karena orang belum yakin dengan harga saham perusahaan tersebut dibandingkan dengan nilai bukunya.

Tapi kalo misalkan saja kita banyak baca tentang perusahaan tersebut. Trus kita bisa dapat informasi bagaimana strategi perusahaan ke depan. Ketika PBV masih di bawah 1x, kita beli perusahaan tersebut dengan harga diskon.

Kita beli perusahaannya dengan harga (saham) yang lebih murah dibanding nilai buku per lembar sahamnya.

Ketika perusahaan ini kemudian berhasil mewujudkan proyek-proyeknya, keuntungan perusahaan perlahan akan naik. Apalagi ketika perusahaan mampu membuktikan keberlangsungannya.

Harga saham akan terus naik seiring perkembangan kinerjanya. Sebagai pemegang saham, tentunya kitapun akan ikut merasakan keuntungan ini.

Apabila ini yang terjadi, maka harga murah yang kita bayar di awal akan memberikan imbal hasil yang luar biasa. Karena kita beli dari harga diskon. 😀

Tapi tentu saja, butuh latihan bertahun-tahun untuk bisa melakukannya. Kejelian dan kepekaan melihat sebuah perusahaan dan industri gak datang begitu saja.

Lagi-lagi, harus banyak baca. Terbuka dengan semua informasi. Telaten dan teliti.

Makanya itulah kenapa, menurut Warren Buffett, dia gak setuju diversifikasi. Menurutnya, itu hanya dilakukan oleh orang yang gak ngerti apa yang dilakukannya.

Gimana tuh?

kembali ke atas

Kesimpulan: Price to Book Value Ratio Salah Satu Indikator Memilih Saham yang Bagus

man-in-black-adult-banker-tie-suit

Sudah kebayang akan memilih saham perusahaan dengan nilai PBV yang seperti apa?

Setiap orang punya strategi yang berbeda-beda buat investasinya. PBV ini gak bisa jadi satu-satunya patokan dalam mengambil keputusan. Sama seperti PER kemarin.

Kombinasikan antara nilai PER dan nilai PBV perusahaan yang kalian incar.

TLKM misalkan, diperdagangkan jauh di atas nilai PER rata-rata industrinya sebesar 19,58x di Desember 2018. Sementara PER industri telekomunikasi hanya 9,50x. Apakah ini kemahalan?

Ternyata kalau dilihat perusahaan di sektor yang sama, PERnya pada negatif. Sehingga membuat nilai PER TLKM terlihat baik-baik saja.

Trus kemudian kita lihat nilai PBV. Ternyata orang rela membayar harga saha, TLKM 3,5x lipat dari nilai bukunya. Price to book value TLKM ini juga ternyata jauh di atas nilai perusahaan-perusahaan lainnya.

Ibarat kata, orang-orang rela untuk membayar mahal TLKM dibandingkan beli diskon perusahaan pesaingnya. Hal ini terutama dilihat dari nilai PER dan PBVnya.

Kalo ngikut pepatah Jawa:

Ono rego ono rupo

~ harga yang mahal mencerminkan kualitas barangnya

Tulisan-tulisan terbaru di blog danirachmat.com:

  • Belajar Investasi P2P Lending untuk Diversifikasi Portofolio FIRE
    Belajar investasi P2P lending makin sering dibahas oleh para pejuang FIRE. Buat yang lagi menyusun strategi keuangan jangka panjang, instrumen ini sering dilirik karena menawarkan imbal hasil menarik, meskipun dengan risiko yang juga perlu dipahami. Tapi sebelum terjun, penting banget buat tahu dasar-dasarnya dan bagaimana peran P2P lending dalam portofolio. Investasi itu bukan soal ikut
  • Tips Memilih Obligasi yang Menguntungkan untuk Investasi FIRE
    Mau hidup tenang tanpa kerja di usia muda memang terdengar menyenangkan. Tapi untuk mewujudkannya, perlu strategi keuangan yang matang sejak awal. Salah satunya lewat investasi yang bisa memberi penghasilan rutin tanpa harus jual aset terus-terusan. Di sinilah pentingnya paham cara memilih obligasi yang bisa mendukung rencana pensiun dini secara stabil dan berkelanjutan. Faktanya, enggak semua
  • Apa Itu Saham dan Mengapa Penting dalam Perjalanan Menuju FIRE
    Banyak orang mulai tertarik investasi karena ingin hidup lebih tenang di masa depan. Salah satu hal yang sering muncul di awal pencarian adalah pertanyaan: apa itu saham? Kedengarannya mungkin rumit, tapi sebenarnya sekuritas itu punya konsep yang sederhana. Pahami dulu dasarnya sebelum lanjut ke strategi atau manfaatnya, apalagi kalau tujuannya adalah pensiun dini lewat jalur
  • Tip Memilih Reksa Dana Terbaik untuk Investasi Awal dalam Perjalanan FIRE
    Memulai perjalanan menuju FIRE memang butuh persiapan matang, termasuk soal investasi. Salah satu langkah penting adalah memilih reksa dana yang tepat sebagai fondasi awal. Banyak pilihan yang tersedia di luar sana, tapi tidak semuanya cocok untuk tujuan jangka panjang seperti FIRE. Supaya tidak salah langkah, penting memahami beberapa hal dasar sebelum menentukan pilihan. Memilih Reksa
  • Langkah Awal Merencanakan Dana Pensiun untuk Karyawan Swasta
    Merencanakan masa pensiun bukan cuma urusan orang yang sudah mendekati usia tua. Justru semakin awal dipikirkan, semakin tenang menjalani hidup ke depan. Bagi karyawan swasta, dana pensiun sering kali jadi hal yang terlupakan, padahal kebutuhan hidup setelah pensiun tetap harus terpenuhi. Ada yang mengira nanti bisa santai-santai saja, padahal kalau tidak disiapkan dari sekarang, bisa-bisa

Kalo manteman ngerasa tulisan ini bisa berguna buat yang lain, boleh minta tolong dishare ya 😀

Gimana menurut manteman? Ada komen? Bagi ya di kolom komentar. Atau kalo mau email bisa ke halo@danirachmat.com;

Selain itu bisa juga colek ke instagram gue di @danirachmat;

kembali ke atas
Share
Tweet
Email
Prev Article
Next Article

Related Articles

Perencanaan Keuangan Adalah Kunci Agar Gaji Tak Cepat Habis, Begini Caranya!
Belum punya rencana untuk mengatur keuangan kamu? Jika belum, tahukah …

Perencanaan Keuangan Adalah Kunci Agar Gaji Tak Cepat Habis, Begini Caranya!

Pasar Modal Volatile? Ini Cara Supaya Tetap Tenang
Dalam setahun ini, pasar modal seakan diombang-ambingkan oleh badai. Meski …

Pasar Modal Volatile? Ini Cara Supaya Tetap Tenang

About The Author

dani

12 Comments

  1. Pingback: Price to Earning Ratio untuk Memilih Saham >> danirachmat
    03/06/2019
  2. gesti citra

    Halo kak Dani, trimakasih udah sharing2 ilmu. Seneng bgt bisa dapet bacaan spt ini, walopun bacanya pelan2 krn butuh pemahaman hihi. aku suka cara kaka sampein pengertian dan contoh nya. kak, aku mau tanya buku apa yang kaka rekomendasiin untuk dibaca buat orang yang baru mulai belajar keuangan. Skali lagi makasi, semoga aku juga bisa sedikit bermanfaat untuk orang lain, seperti ka Dani ini. Aamiin ah

    10/07/2019
    • dani

      Sama-samaaa 🙂 Semoga bermanfaat dan bisa membantu untuk mulai investasi 🙂

      13/07/2019
  3. Maftuha

    Terima kasih penjelasannya, Mas Dani. Jadi tambah paham apa itu PBV. Tadinya puyeng tiap baca ROA, ROE, PBV. ?

    29/08/2019
    • dani

      Masama 😀

      31/08/2019
  4. Akbar

    Wah belajar lagi nih gue. thanks pencerahaannya

    22/07/2020
    • dani

      Sama-sama 🙂

      23/07/2020
  5. Sintong Tampubolon

    Penjelasan terbaik terlengkap Mengenai PBV yg selama ini saya cari/tunggu.Terima kasih banyak

    24/07/2020
    • dani

      Sama-sama 🙂
      Glad to be any help 🙂

      25/07/2020
  6. Kevin

    ijin share ya masbroo

    07/09/2020
    • dani

      Monggooo 🙂

      09/09/2020
  7. andria

    wah baru 2020 saya baca ginian. hehe maap ketinggalan info

    24/09/2020
    • dani

      Tidak ada kata terlambat untuk memulai 🙂

      27/09/2020

Leave a Reply Cancel Reply

Beli e-book Kebebasan Finansial Level 1

Podcast

Postingan Terbaru

  • Belajar Investasi P2P Lending untuk Diversifikasi Portofolio FIRE
    Belajar Investasi P2P Lending untuk Diversifikasi Portofolio …
  • Tips Memilih Obligasi yang Menguntungkan untuk Investasi FIRE
    Tips Memilih Obligasi yang Menguntungkan untuk Investasi …
  • Apa Itu Saham dan Mengapa Penting dalam Perjalanan Menuju FIRE
    Apa Itu Saham dan Mengapa Penting dalam …
  • Tip Memilih Reksa Dana Terbaik untuk Investasi Awal dalam Perjalanan FIRE
    Tip Memilih Reksa Dana Terbaik untuk Investasi …
  • Langkah Awal Merencanakan Dana Pensiun untuk Karyawan Swasta
    Langkah Awal Merencanakan Dana Pensiun untuk Karyawan …

Postingan Paling Populer

  • 8 Jenis Pekerjaan Setelah Pensiun yang Bisa Dilakukan agar Tetap Produktif
    8 Jenis Pekerjaan Setelah Pensiun yang Bisa …
  • Money Dysmorphia: Apa Itu dan Apa Dampaknya buat Tujuan Keuangan Kita?
    Money Dysmorphia: Apa Itu dan Apa Dampaknya …
  • 3 Tantangan Sosial Terbesar yang Bisa Dihadapi oleh Pejuang FIRE
    3 Tantangan Sosial Terbesar yang Bisa Dihadapi …
  • Belajar Investasi P2P Lending untuk Diversifikasi Portofolio FIRE
    Belajar Investasi P2P Lending untuk Diversifikasi Portofolio …
  • Mengintip Contoh Dana Pensiun dari Berbagai Negara: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
    Mengintip Contoh Dana Pensiun dari Berbagai Negara: …

Blog Perencanaan Keuangan

Copyright © 2025 Blog Perencanaan Keuangan
Design by Mamat

Ad Blocker Detected

Our website is made possible by displaying online advertisements to our visitors. Please consider supporting us by disabling your ad blocker.

Refresh
Go to mobile version